Film Fast & Furious 7 baru saja di rilis. Film ini tentu sangat ditunggu para pecinta film di tanah air. Bisa kita liat di Bioskop2 yang memutar film ini, semua tampak penuh hingga kursi terdepan. Selain cerita yang menarik dan para pemeran pendukung yang tak asing, kehadiran mobil mobil mewah dan Supercar (atau biasa dipanggil Monster oleh Dominic Torreto) di film ini memang layak untuk dinantikan. Kehadiran Supercar yang selalu menyertai film ini memang menjadi magnet tersendiri di film Fast & Furious 7 ini.
Berikut adalah daftar "Monster" yang tampil di Furious 7 :
1970 Dodge Charger R/T
Salah satu legenda American Muscle Car ini, telah mendapat sentuhan tuning dari R/T yang berarti Road/Track. Mengartikan mobil ini bisa dipakai dijalan umum atau balap sekalipun. Mesin 5.700 cc, V8 Hemi tertanam dibalik kap mesin dan mampu menghasilkan 707 tenaga kuda.
Mobil 1970 Dodge Charger ini hasil modifikasi, yang merupakan mobil yang dikendarai oleh Dominic Toretto (Vin Diesel), adalah salah satu dari lima mobil yang turun dari pesawat Lockheed C-130 Hercules di salah satu Fast & Furious 7 dengan stunts paling spektakuler, ditembak di atas gurun Arizona.
Satu Dodge Charger dijatuhkan dari 12.000 kaki dan replika lain dari 8000 kaki. Mobil ini melekat pada parasut militer, sebagian besar mobil ini selamat setelah dijatuhkan. Meski sebenarnya sembilan versi Dodge Charger dibuat untuk film.
1970 Plymouth Barracuda
Mobil ini dikendarai oleh pemeran Letty Ortiz, keluaran tahun 1970 dan pertama kali keluar di Fast Furious 6. Dan 1970 Plymouth Barracuda ini akan tampak kembali dalam film Fast and Furious 7.
1967 Chevrolet Camaro Z28
1967 Chevrolet Camaro Z28 berwarna hitam ini menjadi tunggangan Vin Diesel. Fitur tersebut adalah ban 4×4 yang akan menambah kesan garang dan buas.
1989-94 Nissan Skyline GT-R R34
Nissan Skyline GT-R R34 merupakan salah satu supercar yang dipakai Paul Walker di film Fast and Furious 6. Mobil ini akan muncul di film Furious 7 ini.
6. 2011 Dodge Challenger SRT-8
Mobil berwarna hijau dan hitam ini akan muncul di scene kejar-kejaran di atas jalan gunung demi menyelamatkan Ramsey. Body mobil menggunakan gaya klasik.
2011 Bugatti Veyron
Sportcar pabrikan prancis berwarna putih ini muncul pada scene gurun beriringan dengan Ferarri 458 Italia. Bandrol mobil ini sekitar $2.25 Juta.
Mobil yang sempurna untuk para flamboyan, akan dikendarai oleh Roman Pearce (Tyrese Gibson). Menurut Guinness Book of Records, versi Super Sport dari Veyron ini adalah mobil tercepat di dunia, dengan kecepatan tertinggi 267.856mph.
Ferarri 458 Italia
|
Ferarri 458 (Kuning) dan Bugatti Veyron (Putih) |
Mobil ramping berwarna kuning pabrikan Italia ini akan muncul di scene gurun beriringan dengan Bugatti Veyron.
2004+ Aston Martin DB9
Aston Martin DB9 dibandrol senilai $184,000. MObil ini akan dikendarai oleh tokoh antagonis Deckard Shaw yang diperankan oleh Jason Statham.Mobil ini nantinya juga akan di tabrakkan dengan mobil Dom di salah satu scene.
2014 Maserati Ghibli
Maserati Ghibli dibanderol dengan harga $67,000. beberapa sumber menyebutkan mobil ini dikendarai oleh Roman (Tyrese Gibson) di beberapa adegan action, tapi setau saya mobil ini dikendarai oleh Deckard Shaw di pemakaman dan kemudian di tabrakkan dengan mobil Dominic Torreto.
2011+ Subaru Impreza WRX STi
Subaru Impreza merupakan mobil yang cukup populer bagi para penggemar balap. Mobll ini dikendarai oleh Brian O'Conner (Paul Walker) di gunung sebelum melompat ke Bis yang membawa Ramsey. Aksi itu pun sukses membuat mobil berkelir biru ini babak belur.
Sama seperti Nissan GTR, Impreza WRX STi yang digunakan adalah lansiran 2012. Tak cuma berpartisipasi dalam produksi Fast and Furious 7, Impreza WRX STi tercatat menjadi mobil yang dipakai pada sekuel keempat.Untuk spesifikasi, sedan besutan Jepang ini mengemas mesin 2,5 liter H-4 yang mampu memproduksi tenaga 305 Tk dan dikawinkan transmisi manual enam percepatan.
Lykan HyperSport
Ini supercar Timur Tengah, yang dibuat oleh perusahaan yang berbasis di Beirut W Motors, adalah yang paling mahal untuk fitur dalam film Fast & Furious. Hanya ada tujuh model mobil di dunia, dengan masing-masing harga sekitar 2.300.000 poundsterling.
Bahkan lampu pada mobil ini keterlaluan, diterangi dengan emas putih, berlian dan safir.
Mobil ini lah yang digunakan Dom dan Brian untuk melompat antara tiga gedung pencakar langit dan kemudian di jatuhkan hingga hancur.
Jeep Wrangler
Mobil ini dikendarai Tej (Ludacris) dalam misi menyelamatkan Ramsey. Mobil ini juga yang di jadikan perisai saat di tembaki Bis yang di dalamnya terdapat aktor Thailand Tony Jaa , pemeran Ong Bak.
Diolah dari berbagai sumber.
Comments
Post a Comment